Selasa, 10 Desember 2013

IDEOLOGI

Apa Itu Ideologi? Yuk kita ulas tentang ideologi
                Istilah ideologi untuk pertama kali dicetuskan oleh seorang filsuf Prancis yang bernama Count Destutt de Tracy pada akhir abad ke-18 (tahun 1796). Pada waktu itu, De Tracy mengartikan kata “ideologi” sebagai ilmu tentang gagasan-gagasan yang menunjukan jalan yang benar menuju masa depan.
Count Destutt de Tracy
                Ideologi adalah ilmu, seperti halnya juga biologi, fisika, matematika, hukum, atau lainnya. Namun dalam perkembangannya, ideologi bergeser dari semacam ilmu menjadi suatu paham atau ideologi.
                Ideologi secara etimologis terdiri atas dua kata, yaitu kata idea dan logos. Kata ide memiliki arti gagasan atau cita-cita, juga pandangan. Adapun logos diartikan sebagai ilmu atau rasio. Dengan begitu, idelogi dapat diartikan sebagai cita-cita atau pandangan yang berdasarkan kepada rasio. Ideologi suatu bangsa adalah ideologi yang mendukung tercapainya tujuan hisup atau tujuan nasional suatu bangsa. Berikut ini pandangan para ahli tentang ideologi.

a.       W. White; ideologi ialah soal cita-cita politik atau doktrin (ajaran) dari suatu lapisan masyarakat atau sekelompok manusia yang dapat dibeda-bedakan
b.      Harold H. Titus; ideologi sebagai suatu istilah yang dipergunakan untuk sekelompok cita-cita mengenai berbagai macam masalah politik dan ekonomi, serta filsafat sosial yang dilaksanakan bagi suatu rencana sistematis tentang cita-cita yang dijalankan oleh kelompok atau lapisan masyarakat
c.       Wikipedia; ideologi adalah sekumpulan gagasan
d.      Gunawan Setiardjo; ideologi adalh seperangkat ide asasi tentang manusia dan seluruh relitas yang dijadikan pedoman dan cita-cita hidup.
e.      Kamus Ilmiah Populer; ideologi adalah cita-cita yang merupakan dasar salah satu sitem politik, paham kepercayaan dan seterusnya (ideologi sosialis, ideologo Islam, dan lain-lain)


Pentingnya ideologi bagi suatu negara tidak bisa dilepaskan dari fungsi ideologi tersebut. 


Sumber : LKS Cakrawala kelas 8 semester 1

0 komentar:

Posting Komentar